by

Kesbangpol Kabupaten Pati Bersama Yayasan Subur Makmur Sejahtera Gelar Seminar Pendidikan Politik.

-Berita-48 views
Jateng7.com.PATI -Memasuki bulan Ramadhan 1444 H menjadi momentum yang tepat bagi kita untuk berbagi kebaikan. Seperti halnya Yayasan Subur Makmur Sejahtera bersama Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Pati menggelar seminar pendidikan politik dengan tema Menuju Pemilu Sukses Tahun 2024, yang diikuti oleh orang tua / wali anak-anak yatim, piatu binaan yayasan dan masyarakat lainnya sekaligus pemberian santunan kepada anak-anak yatim, piatu binaan yayasan.”Yayasan Subur Makmur Sejahtera ini merupakan salah satu organisasi kemasyarakatan yang mendapatkan kepercayaan dari pemerintah untuk mengadakan kegiatan pendidikan politik, mudah-mudahan kegiatan ini dapat dimanfaatkan peserta dengan sebaik-baiknya sehingga bisa menambah wawasan tentang politik menuju pemilu sukses tahun 2024,” tutur Kepala Badan Kesbangpol Kabupaten Pati, Sugiyono, mewakili Pj. Bupati Pati dalam membuka acara sekaligus narasumber di The Dona & Doni Resto, Pati, Sabtu (25/3).

Pada kegiatan seminar  tersebut, menghadirkan dua narasumber yakni, Sugiyono selaku Kepala Badan Kesbangpol Kabupaten Pati dengan tema pentingnya integritas dalam memilih pemimpin dan Puji Aris Hariyoso, Kepala Bidang Kesatuan Bangsa Badan Kesbangpol Kabupaten Pati dengan tema memaknai wawasan kebangsaan sebagai perilaku hidup berbangsa dan bernegara.

Sugiyono menekankan bahwa sebantar lagi Negara Indonesia akan menyelenggarakan hajat besar yaitu pemilu serentak untuk memilih presiden dan wakil presiden serta anggota DPR pusat, DPD, maupun DPRD provinsi, dan kabupaten/kota, tepatnya pada tanggal 14 Februari 2024 mendatang, untuk itu diperlukan etika dan budaya politik bagi setiap warganegara yang sudah memiliki hak pilih harus dijunjung tinggi.

Kepala Kesbangpol Kabupaten Pati Mengharapkan semuanya harus bisa kokoh untuk _stop money politik_ yang nilainya tidak seberapa dan jangan mudah terpengaruh oleh janji – janji manis para politisi, sehingga harus cerdas dalam memilih pemimpin demi kelangsungan Negara Indonesia yang lebih baik di masa depan,”tegasnya.

Ia mengatakan partisipasi pemilih dalam berpolitik bukan hanya terlihat pada tingginya partisipasi masyarakat saat memberikan hak suaranya.  Tapi juga bagaimana mereka mengawal kebijakan pemerintahan dari kepala daerah maupun wakil rakyat yang terpilih.

Sebagai lembaga yang bergerak dalam bidang sosial, keagamaan dan kemanusiaan, Yayasan Subur Makmur Sejahtera saat ini memang intens membina anak-anak yatim/piatu & duafa beserta keluarganya.

“Alhamdulillah di Bulan Ramadhan yang penuh berkah ini, atas bantuan dari Badan Kesbangpol Kabupaten Pati, kami bisa menyelenggarakan kegiatan seminar yang sangat bermanfaat bagi orang tua/wali binaan yayasan untuk bisa lebih _melek politik_ menyongsong pemilu serentak tahun 2024 mendatang, sekaligus pemberian santunan kepada anak-anaknya yang dalam kondisi yatim/piatu, tak lupa juga kepada The Dona & Doni Resto atas support bantuannya kepada anak-anak binaan bisa menikmati buka puasa ceria,  mudah-mudahan para donatur semuanya mendapatkan barokah dari Alloh SWT”, tutup Subur Wahyudi, Ketua Yayasan Subur Makmur Makmur Sejahtera. (jateng7.com./sbr hms Kesbangpol Kabupaten Pati).

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *